Pada hari Rabu tanggal 16 Maret 2011, Sempurna Community mengadakan diskusi yang bertempat di gedung pertemuan saHIVa usu, dengan tema diskusi adalah mengangkat permasalahan Layanan Kesehatan dan IMS, diskusi ini dihadiri 15 orang peserta. Dalam kesempatan ini yang menjadi pembicaranya adalah PP-LSL Kota Medan Benny Iskandar.
Dari hasil diskusi yang diperoleh, ternyata alasan teman-teman gay untuk tidak melakukan tes VCT adalah bukan terletak pada masalah waktu tetapi pada rasa takut ketika berada di klinik saat melakukan tes. Kurangnya informasi tentang layanan kesehatan menjadi kendala, mereka takut ketika mendapat hasil yang positif dan data yang tidak terjamin kerahasiaannya, serta prosedur pemeriksaan yang belum di pahami
Dilaporkan oleh: Widodo – Sempurna Community
—
SEMPURNA COMMUNITY (SeCi)
Jln. Djamin Ginting Gg. Sempurna No. 32 Medan. (061)76392829
E-mail: sempurna.community@gmail.com/sempurna_community@seci.co.cc
Group@facebook : sempurna community
“…..Sempurna Community atau disingkat SeCi adalah kelompok dampingan sebaya yang bergerak dalam layanan dan kajian kesehatan, pendidikan dan seni budaya….”
Terimakasih infonya bermanfaat